Intel Media News, SERANG.
Sebagai bentuk Respon Cepat Polri, Kapolsek Pamarayan melaksanakan Pergelaran Cepat Anggota Kepolisian ( PECAK ).
Kegiatan PECAK Kapolsek bersama Anggotanya, dengan mendatangi rumah warga yang roboh di Kampung Keroh, Desa Malabar, Kecamatan Bandung, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, pada Minggu, (3/1/2026).
Adapun rumah yang di maksud dalam kegiatan PECAK yaitu, Rumah milik Nyuman, yang roboh akibat kondisi kayu bangunan yang sudah lapuk serta tergenang air, menyusul curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah tersebut. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
AKP Yusuf Ependi ( Kapolsek ), mengatakan, bahwa, kehadiran pihak kepolisian merupakan wujud kepedulian dan tanggung jawab sosial Polri kepada masyarakat yang tertimpa musibah.
“Kami langsung turun ke lokasi begitu menerima laporan dari warga, Ini merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat, khususnya saat warga membutuhkan bantuan".ujar Yusuf Ependi.
Selain meninjau lokasi rumah roboh, Yusuf juga menyerahkan bantuan sosial berupa paket sembako, untuk meringankan kebutuhan dasar korban dalam beberapa hari ke depan.
“Bantuan ini memang tidak seberapa, namun kami berharap dapat sedikit membantu dan meringankan beban Pak Nyuman dan keluarganya". Yusuf.
Dalam kesempatan tersebut, Yusuf menghimbau kepada warga sekitar, agar tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrim, mengingat intensitas hujan masih cukup tinggi di wilayah Kabupaten Serang.
“Kami menghimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati, terutama yang rumahnya berada di daerah rawan banjir atau memiliki kondisi bangunan yang sudah tua". tambahnya.
Selain memberikan bantuan, Kapolsek juga melakukan koordinasi dengan pemerintah desa dan kecamatan setempat agar rumah Nyuman dapat diusulkan sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.
“Kami sudah berkoordinasi dengan pihak desa dan kecamatan agar korban dapat diajukan sebagai penerima bantuan dari pemerintah, sehingga penanganannya bisa berkelanjutan". jelas Yusuf.
( HSN - 77 ).
REDAKSI
Pimpinan Perusahaan, Penanggung Jawab : A.Purnama,
Pimpinan Redaksi A.Purnama,
Penasehat : Usoy Suryaman, S.Pd.,M.Pd.
Pembina : Edi Rumana WSP, Mahrus Mahendra, Azizi, Sasa Suja'i.
Sekretaris/Admin/Bendahara/Editor/Marketing : Cindy Kartika
Humas : M.Agil Aditya.
Kaperwil NKRI : H.Imron
Kaperwil Banten : Ajat Sudrajat.
Liputan Banten : Riyan,
Kabiro Pandeglang : Ocim.
Kabiro Kab/Kota Serang : Acai S.
Kabupaten Pandeglang : Eva Muhaibah, Sudomo,
Kab/Kota Serang : Saipul, Saepul Bahri, Tardi, Anwar, Hendrik, Suwandi, Hasun-77.
Kota Cilegon :....
Kab. Lebak:......
Jakarta: Redaksi ( Tim )
Diterbitkan oleh PT. Intel Media News
0 Komentar